ARTIKEL
Beberapa waktu lalu warga Jakarta sempat diramaikan dengan adanya tiang yang berada di tengah jalur khusus sepeda. Kini warga Ibukota kembali dibuat terheran-heran dengan adanya sebuah kotak besi di jalur tersebut.
Belum selesai permasalahan tiang-tiang yang ada di jalur yang baru dibuat tersebut, kini para pesepeda di Jakarta menemui permasalahan baru. Pemandangan tidak biasa yang cukup menyita perhatian publik ini kemudian ramai menjadi perbincangan di media sosial seperti Twitter.
Salah satu warganet pun menuliskan keresahannya tentang keberadaan kotak besi di jalur sepeda itu melalui cuitan. Pemilik akun Twitter @giewahyudi menyebutkan bahwa kotak besi itu merupakan kontainer dan keberadaan kontainer tersebut benar-benar menguji kesabaran warganet.
![]() |
Jalur sepeda pada jalan sekitar Gelora Bung Karno |
Dari unggahannya itu terlihat
beberapa sudut trotoar di Jakarta yang sudah dilengkapi kontainer di tengahnya.
Bahkan pada salah satu foto memperlihatkan bagaimana kontainer itu menghalangi
seorang pesepeda yang sedang mengendarai sepedanya di jalur khusus sepeda.
Tidak hanya satu,
terdapat beberapa kontainer pada satu jalur trotoar. Dari unggahan Gie Wahyudi,
diketahui bahwa kontainer yang diduga akan digunakan untuk operasional Gelora
Bung Karno itu juga dilengkapi jendela, pintu dan mesin AC.
![]() |
Kontainer pada jalur sepeda |
Cuitan Gie Wahyudi tentang
keberadaan kontainer yang terletak di Jalan Pintu Satu Senayan itu pun sontak
ramai dikomentari warganet. Tidak sedikit yang menanggapi hal tersebut dengan
bahan candaan. Namun ada juga yang menjelaskan tentang fungsi dan keberadaan
kontainer yang menghalangi jalan para pesepeda di Jakarta.
(Sumber : https://www.brilio.net/serius/setelah-tiang-kontainer-di-jalur-sepeda-jakarta-ini-jadi-sorotan-1808034.html )
PERMASALAHAN
Adanya
tiang listrik dan container pada
jalur sepeda di sekitaran jalan Gelora Bung Karno, Jakarta sehingga pesepda tidak
dapat menggunalan jalur sepeda dengan semestinya.
TANGGAPAN PENGKRITIK
Tanggapan kritik berasal dari pengunggah foto jalur tersebut
melalui akun twitter nya yaitu @giewahyudi menyebutkan bahwa “kotak besi itu merupakan kontainer dan keberadaan kontainer tersebut
benar-benar menguji kesabaran warganet.”
PENDAPAT
“Adanya
tiang dan container pada jalur sepeda menandakan bahwa tidak adanya keseriusan dari pihak pengelola dalam mendukung penggunaan sepeda sebagai moda transportasi untuk warga
Jakarta yang seharusnya dijadikan sebagai wadah untuk bersepeda bagi
orang yang ingin bekerja ataupun hanya sekedar rekreasi juga untuk
mengurangi penggunaan kendaraan berbahan bakar yang meyebabkan polusi serta menambahkan kesehatan jasmani bagi penggunan sepeda.”